-->

3 Profesi Menjanjikan Untuk Kerja Online di Rumah

Inilah Contoh Profesi Menjanjikan Untuk Kerja Online di Rumah - Banyak sekali orang yang menginginkan pekerjaan yang fleksibel, baik dalam hal tempat maupun waktu. Dengan menjalani profesi yang fleksibel, mereka bisa bekerja sembari tetap melakukan hal-hal penting lain. Seperti memasak, mengasuh anak, dan berkumpul dengan keluarga. Dengan teknologi informasi yang berkembang, saat ini keinginan tersebut sangat mungkin terwujud, yaitu dengan bekerja online di rumah.

Kerja online dari rumah tidak hanya memungkinkan anda untuk lebih bebas mengatur waktu. Namun tetap bisa diandalkan dalam hal penghasilan. Beberapa jenis profesi kerja online dari rumah memang memiliki nominal gaji yang besar, tidak kalah dengan pekerjaan kantoran. Terdengar seperti mimpi, bukan? Ingin tahu apa saja jenis profesi tersebut? Berikut akan disajikan beberapa jenis profesi kerja online dari rumah yang sangat menjanjikan.

1. Penerjemah

3 Profesi Menjanjikan Untuk Kerja Online di Rumah

Penerjemah bisa menjadi salah satu profesi kerja online dari rumah. Untuk anda yang menguasai bahasa asing seperti Jepang, Inggris, dan berbagai bahasa lainnya. Terdapat berbagai layanan bisa menjadi tempat bagi anda yang ingin mendapat penghasilan tambahan dalam bidang ini.

Tentunya sertifikat ujian bahasa asing seperti TOEFL dapat anda jadikan sebagai nilai tambah bagi anda dimata para pengguna jasa. Semakin banyak bahasa asing yang anda kuasai, maka akan semakin banyak pula peluangmu untuk mendapat penghasilan yang menjanjikan dari profesi kerja online dari rumah ini.

Jangan lupa juga untuk memperdalam pengetahuan mengenai bahasa Indonesia karena kerapian, akurasi dan kecepatan pekerjaan terjemahan juga sebanding dengan penghasilan tambahan yang anda terima.

2. Penulis

3 Profesi Menjanjikan Untuk Kerja Online di Rumah

Anda yang bertanya-tanya seperti apa pekerjaan seorang content writer, tidak usah jauh-jauh mencari. Seperti pembahasan ini ditulis untuk menjalani profesinya dengan kerja online dari rumah. Untuk anda yang memiliki kegemaran menulis sekaligus ingin bekerja online di rumah, saat ini sangat banyak kesempatan untuk anda.

Banyak media online dan situs-situs yang menarik pengunjung dengan cara merilis artikel-artikel secara rutin. Apalagi dengan sekarang yang teknologinya canggih seperti laptop dan ponsel, menulis bisa dilakukan kapan dan dimana saja. Punya tone bahasa yang unik dan menarik? Anda juga bisa menawarkan keahlian menulismu ke kawan-kawan yang ingin mempromosikan produknya dengan copy writer dan mendapatkan penghasilan tambahan.

Masih dari dunia tulis menulis. Salah satu profesi kerja online dari rumah lain yang menjanjikan adalah technical writer. Tugas seorang technical writer adalah membuat buku petunjuk/panduan teknis yang berisi cara penggunaan dan perawatan suatu alat. Selain dari tulisan, technical writer juga harus menyusun gambar, foto, diagram, sketsa, serta table yang akan dicantumkan dalam buku petunjuk. Dalam menulis buku petunjuk tersebut seorang technical writer harus berkomunikasi dan berkoordinasi dengan pihak-pihak yang terkait dan para ahli yang terlibat dalam proses pembuatan barang tersebut.

3. Desainer Grafis

img by goodnewsfromindonesia.id
Anda jago menggambar atau mungkin tertarik dengan desain dan ingin penghasilan yang menjanjikan? Banyak perusahaan sedang melirik orang-orang yang menguasai desain grafis untuk bekerja dalam proyek-proyek singkat atau bahkan mencari anak-anak magang dalam jangka waktu yang lebih lama.

Mulai dari event organizer, kafe, restoran, hingga start-up yang kini menjamur sedang membutuhkan orang-orang yang ahli dan mau belajar dalam bidang ini. kabar gembiranya, kamu tidak harus pergi ke kantor setiap hari. Dengan begitu, kerja online dari rumah sangat mungkin bagi kalian yang berminat dengan profesi desainer grafis.

Menguasai software editor gambar seperti Illustrator, Adobe Photoshop atau Corel Draw jadi kewajiban untuk anda yang mengincar penghasilan melalui profesi kerja online dari rumah. Anda juga bisa menawarkan keahlian desain anda ke teman-teman, atau orang yang kamu kenal.

Berikut itulah beberapa dari profesi yang bisa anda gunakan sebagai cara untuk bisa kerja online daari rumah. Salam Kami Gengindo.Me

1 Response to "3 Profesi Menjanjikan Untuk Kerja Online di Rumah"

  1. Alhamdulillah yg skg ane geluti design grafis Gan. Alhamdulillah lumayan pelanggan ya Gan. Terima kasih.

    Monggo singgah di www.abdulmajid.id

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel